Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Buku Hitam Ferdy Sambo Disebut Bisa Ringankan Hukuman, Ini Sebabnya!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Minggu, 30 Oktober 2022 | 09:31
Isi buku hitam Ferdy Sambo yang selalu dibawa di persidangan kasus kematian Brigadir J dibongkar
Tribunnews

Isi buku hitam Ferdy Sambo yang selalu dibawa di persidangan kasus kematian Brigadir J dibongkar

GRIDVIDEO.ID - Sebuah pernyataan mengejutkan dibongkar oleh pengamat kepolisian Bambang Rukminto soal buku hitam yang sering dibawa Ferdy Sambo saat jalani sidang.

Bahkan Bambang Rukminto menilai buku hitam Ferdy Sambo tersebut bisa jadi kunci penyelamat bagi eks Kadiv Propam Polri dari hukuman berat.

Diketahui beberapa waktu ini Ferdy Sambo tengah menjalani serangkaian sidang atas kasus kematian Brigadir J, salah satu ajudannya.

Namun ada hal yang jadi sorotan di tengah jalannya sidang atas terdakwa Ferdy Sambo dalam kasus kematian Brigadir J.

Ferdy Sambo diketahui sering membawa buku catatan berwarna hitam di setiap sidang yang ia jalani.

Tak sedikit yang mempertanyakan terkait isi buku hitam Ferdy Sambo tersebut.

Hal itu tak lain karena buku hitam Ferdy Sambo tersebut tak pernah lepas dari tangan sang mantan jenderal polisi.

Baru-baru ini, pengamat kepolisian Bambang Rukminto akhirnya buka suara terkait dugaannya isi buku hitam Ferdy Sambo.

Baca Juga: Paham Kronologi Skenario Sambo, Ini Sebab AKBP Acay Lolos Dari Hukuman

Bahkan secara terang-terangan Bambang Rukminto menilai ada hal penting di dalam buku hitam Ferdy Sambo tersebut.

Lebih mengejutkan lagi, menurut Bambang Rukminto buku hitam Ferdy Sambo tersebut bisa saja menjadi kunci eks Kadiv Propam lepas dari hukuman berat.

"Seorang terdakwa tentu akan membuat bargainning position untuk memengaruhi semua pihak untuk meringankan vonis,"

"karena dakwaan sudah disampaikan jaksa," ungkap Bambang Rukminto.

Baca Juga: Persiapkan Diri Bertemu Ferdy Sambo, Keluarga Brigadir J Bakal Lakukan Hal Ini!

Namun terkait isi buku hitam Ferdy Sambo tersebut, Bambang Rukminto menilai hanya eks Kadiv Propam tersebut yang mengetahuinya.

"Apa isi buku itu? tentunya hanya FS yang tahu dan itu tak ada nilainya bila tak diungkapkannya," tambah Bambang.

Oleh karena indikasi pentingnya isi buku hitam Ferdy sambo tersebut, ia menilai bahwa ada percobaan intervensi dalam proses sidang.

Tetapi Bambang menilai bahwa tindakan majelis hakim dalam setiap sidang yang dijalani Ferdy Sambo sejauh ini masih bisa dipercaya.

Baca Juga: Keluarga Brigadir J Akhrinya Akan Dipertemukan Dengan Ferdy Sambo

"Kemungkinan-kemungkinan seperti selalu ada. Tergantung bagaimana integritas hakim nantinya," ujar Bambang.

Diketahui sebelumnya, kuasa hukum Ferdy Sambo sempat menyinggung soal buku hitam yang dibawa oleh kliennya.

Arman Hanis dalam sebuah kesempatan baru-baru ini sempat membocorkan terkait buku hitam Ferdy Sambo.

Ia menerangkan bahwa buku hitam Ferdy Sambo tersebut berisi catatan kegiatan mantan Kadiv Propam Polri itu.

"Buku itu berisi catatan kegiatan Pak Sambo sejak beliau menjabat Kasubdit 3 Dittipidum Bareskrim (2016) sampai dengan sekarang," ungkap Arman pada Jumat (21/10/2022).

Namun saat ditanya apakah ada kaitan buku hitam Ferdy Sambo dengan proses persidangan, Arman mengungkap hal mengejutkan.

"Namanya buku catatan, termasuk catatan persidangan," pungkas Arman.

Melansir dari Tribunnews.com, buku hitam Ferdy Sambo yang sempat viral tersebut diketahui telah dibawa oleh eks Kadiv Propam selama menjabat sejumlah jabatan.

Disebut bahwa buku hitam Ferdy Sambo tersebut telah menemaninya sejak menjabat sebagai Kasubdit III Dittipidum Bareskrim Polri pada tahun 2016-2018 silam.

(*)

Baca Juga: Bharada E Tak Kuasa Tolak Perintah Ferdy Sambo Untuk Tembak Brigadir J Karena Ini!

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest