Follow Us

Tinggal Klik, Simak Aplikasi Perumahan Subsidi Ini! SiPetruk, SiKasep dan SiKumbang!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Rabu, 02 November 2022 | 11:31
Aplikasi SiKasep dari Kementerian PUPR untuk masyarakat mengajukan pembelian rumah KPR bersubsidi
kompas.com

Aplikasi SiKasep dari Kementerian PUPR untuk masyarakat mengajukan pembelian rumah KPR bersubsidi

Aplikasi yang dibuat ini adalah sistem yang menyajikan data dan informasi tentang pengembang perumahan yang membangun KPR subsidi perumahan dari pemerintah.

Baca Juga: Kerja di Jakarta Dengan Gaji UMR Tapi Ingin Beli Rumah? Pakai KPR Subsidi Bisa, Begini Caranya!

Dalam tugasnya, aplikasi ini menyajikan data secara real time pada masyarakat terkait hunian yang tersedia, hunian yang sedang dibangun, dan hunian yang sudah terjual.

Untuk peta lokasi rumah subsidi sendiri dibedakan dengan menggunakan sistem warna.

Warna kuning akan menunjukkan rumah yang masih tersedian, hitam untuk perumahan komersial dan merah untuk yang telah terjual.

Sistem warna yang dipakai dalam aplikasi SiKumbang ini memudahkan masyarakat untuk memilih rumah subsidi idaman.

Arief mengungkapkan aplikasi yang disediakan oleh Kementerian PUPR termasuk SiKumbang ini sendiri merupakan inovasi percepatan penyediaan rumah hunian bagi pengembang dan calon pembeli atau masyarakat.

Dalam perjalanannya sampai saat ini PPDPP didukung aktif oleh para asosiasi pengembang yang sangat luar biasa.

"Saya apresiasi pengembang yang mendaftarkan terus perumahannya ke Sikumbang. Sehari rata-rata lebih dari seribu hunian didaftarkan di aplikasi ini,” ujarnya.

(*)

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest