Follow Us

Sering Alami Migran? Waspada, Jangan-jangan Itu Gejala Stroke Ringan, Begini Penangannya!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Rabu, 14 September 2022 | 20:52

Penyebab utama stroke ringan seringkali adalah penumpukan timbunan lemak yang mengandung kolesterol, yang disebut plak (aterosklerosis) di arteri atau salah satu cabangnya yang memasok oksigen dan nutrisi ke otak.

Untuk mencegah parahnya stroke ringan agar tak menjadi semakin berbahaya, adalah dengan mendatangi dokter bila alami gejala seperti migran beberapa kali.

Hal itu dilakukan agar dokter bisa segera melakukan berbagai tes diagnostik seperti pemindaian magnetic resonance imaging (MRI) atau pemindaian computerized tomography (CT), untuk membantu menentukan apa yang menyebabkan stroke ringan.

Anda mungkin juga memerlukan tes seperti pemantauan irama jantung, magnetic resonance angiography (MRA) atau CT angiography (CTA) untuk mencari kemungkinan penyebab yang berhubungan dengan jantung atau pembuluh darah.

Tergantung pada penyebab yang mendasarinya, dokter kemungkinan akan memberikan obat untuk mencegah pembekuan darah atau menghilangkan timbunan lemak (plak) dari arteri yang memasok darah ke otak Anda (endarterektomi karotis).

(*)

Baca Juga: Jangan Dilakukan ya, Ini Kesalahan yang Bikin Iritasi Mulut dan Gigi

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest