Dilansir dari Youtube Polri TV, adegan tersebut terlihat Ferdy Sambo berdiri di depan lift, ruang lantai 3, rumahnya, dan berhadapan dengan Bharada E.
Dugaan Bharada E masih takut bertemu dengan Ferdy Sambo pun jadi sorotan lantaran momen tersebut.
Bukan tanpa alasan, terbongkarnya kasus kematian Brigadir J hingga menyeret mantan nama Ferdy Sambo sebagai otak pelaku memang cukup mengejutkan.
Baca Juga: Rekonstruksi Penembakan Brigadir J, Bharada E Digantikan Saat Hadapi Ferdy Sambo
Pengungkapan peran Ferdy Sambo hingga ditetapkan sebagai tersangka memang merupakan andil dari Bharada E.
Hal itu lantaran Bharada E disebut telah memberi kesaksian yang menjadi kunci akhirnya Ferdy Sambo ditetapkan sebagai tersangka.
Tak hanya Bharada E, isu masih menakutkannya sosok Ferdy Sambo pun juga berlanjut dalam proses rekonstruksi tersebut.
Melansir dari TribunJakarta, hal itu bermula saat Ferdy Sambo kembali memeragakan ketika turun dari mobil Toyota berwarna hitam dengan pelat nomor B 1434 RFP.
Baca Juga: Pakai Baju Tahanan, Ferdy Sambo Ikuti Rekonstruksi Adegan Pembunuhan Brigadir J
Setelahnya diperlihatkan adegan Ferdy Sambo mengambil pistolnya yang terjatuh ke aspal.
Saat itu seorang penyidik Bareskrim Polri sempat bertanya kepada Ferdy Sambo.
Penyidik itu masih memanggil Ferdy Sambo dengan sebutan jenderal meski sidang Komisi Kode Etik Polri (KKEP) telah memutuskan pemecatan terhadap suami Putri Candrawathi itu.