Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Alpukat Kaya akan Nutrisi, Bisa Jaga Kesehatan Jantung dan Atasi Sembelit

Rara Ayu Sekar Langit - Selasa, 26 Juli 2022 | 13:35

GRIDVIDEO.ID - Alpukat mengandung banyak nutrisi yang baik untuk tubuh seperti karbohidrat, serat, protein hingga vitamin dan mineral.

Mengonsumsi alpukat baik secara langsung atau dengan makanan lain akan memberi manfaat kesehatan untuk kita selama dengan takaran yang benar.

Kandungan serat yang banyak pada alpukat, menjadikan buah ini sebagai salah satu pilihan makanan ketika sedang menjalani diet.

Padahal selain untuk membantu diet, apukat juga dapat menjaga kesehatan jantung loh.

1. Kesehatan jantung

Nutrisi alpukat baik untuk jantung karena mampu mengurangi kadar kolesterol jahat dan meningkatkan kadar kolesterol baik.

Seperti yang kita tahu, kolesterol menjadi penyebab seseorang mengalami penyakit jantung.

2. Kesehatan mata

Kandungan zat lutein dan zeaxanthin pada alpukat baik untuk kesehatan mata.

Kedua zat itu bisa mencegah dan memperbaiki kesehatan mata.

Penyakit mata karena penuaan seperti katarak juga bisa dicegah dengan mengonsumsi alpukat secara rutin.

3. Mengatasi sembelit

Source : bobo.id

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest