Resep Siomay Goreng Ebi Enak Bikin Keluarga Ketagihan, Wajib Coba!

Minggu, 29 November 2020 | 14:00

Grid Video-Bikin siomay sendiri di rumah, pasti asyik, deh.

Apalagi buat Siomay Goreng Ebi yang renyah ini, nih.

Siomaynya kenyal dengan pangsit yang renyah, wah, mantap!

Ini dia resep Siomay Goreng Ebi selengkapnya.

Baca Juga: Resep Spesial Natal: Resep Marble Pie Brownies Cantik Buat Hantaran

Baca Juga: Resep Kroket Makaroni, Resep Kroket Enak dan Gampang Dibuat, Yummy!

Siomay goreng ebi

Bahan kulit:

22 lembar kulit pangsit

Minyak untuk menggoreng

Bahan isi:150 gram daging ikan tenggiri, dicincang halus

100 gram ayam paha fillet, dicincang halus

1 1/2 sendok makan ebi sangrai, dihaluskan

3 siung bawang putih, dicincang halus

1 sendok teh garam

3/4 sendok teh gula pasir

1/2 sendok teh penyedap rasa

3 putih telur

100 gram labu siam kukus, dihaluskan

1 batang daun bawang, diiris halus

100 gram tepung sagu tani

Bahan pelengkap:

1 resep saus siomay goreng

6 buah jeruk limau

6 sendok makan kecap manis

3 sendok makan saus sambal

Baca Juga: Resep Leopard Cookies, Resep Kue Kering Motif Cantik Buat Jualan

Baca Juga: Resep Tumis Sayur Tofu Pedas, Resep Sayur Praktis 15 Menit Saja Jadi!

Cara membuat Siomay Ebi Goreng:

1.Campur daging ikan tenggiri, daging ayam, ebi, bawang putih, garam, gula pasir, penyedap rasa, dan putih telur. Uleni sampai rata.Masukkan labu siam dan daun bawang. Uleni rata. Tambahkan tepung sagu. Aduk rata.

2. Isi adonan ke dalam kulit pangsit.

3. Rekatkan dengan putih telur. Bentuk kerucut.

4. Kukus 20 menit di atas api sedang sampai matang.

5. Goreng siomay dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai kecokelatan. Sajikan bersama pelengkapnya.

Untuk 22 buah

Baca Juga: Resep Mie Tek Tek Enak, Bikinnya Cuma 15 Menit, Rasanya Enak Selangit!

Baca Juga: Resep Bakso Siomay yang Kenyal dan Gurih, Enaknya Kebangetan!

Editor : Amadea

Baca Lainnya