Follow Us

Apakah Aman Menurunkan Berat Badan dengan Obat Penurun Berat Badan?

Imadudin Adam - Rabu, 01 Februari 2023 | 09:56

GRIDVIDEO - Untuk mendapatkan tubuh ideal, seseorang biasanya melakukan olahraga atau mengonsumsi obat penurun berat badan.

Lantas yang menjadi pertanyaan, apakah obat penurun berat badan aman untuk dikonsumsi?

Sebenarnya penggunaan obat penurun berat badan tidak dianjurkan untuk semua orang secara bebas.

Dikutip dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM), obat penurun berat badan bisa dikatakan aman, apabila didasarkan pada rekomendasi medis/resep dokter disertai dengan pemantauan ketat oleh dokter dan ahli gizi yang berpengalaman.

Pada praktiknya, banyak orang menggunakan obat penurun berat badan tanpa mengetahui aturan peruntukkannya.

Baca Juga: Pledoi Richard Eliezer Ditolak, sang Bharada Ikhlas Terima Hukuman karena Jujur

BPOM menyebutkan bahwa obat untuk menurunkan berat badan umumnya diresepkan pada mereka dengan obesitas yang memiliki indeks massa tubuh lebih dari sama dengan 30.

Sebab, beberapa obat penurun berat badan memiliki efek samping obat, yang bisa menimbulkan reaksi alergi atau memiliki kemungkinan tidak sesuai dengan terapi pengobatan penyakit tertentu.

Penyalahgunaan obat dan tanpa resep dokter dapat menyebabkan efek samping yang tidak diinginkan, seperti radang pankreas dan penurunan kadar gula darah," kata BPOM yang dirilis dalam akun Instagram resminya.

Jadi mulai sekarang disarankan agar tidak menggunakan sembarangan obat penurun berat badan ya guys!

Source : GRID VIDEO

Editor : Imadudin Adam

Baca Lainnya

Latest