Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Salip Inggris, Indonesia Masuk Jajaran Negara Ekonomi Terbesar, Ini Rankingnya!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Minggu, 30 Oktober 2022 | 12:31
Menteri Keuangan (Menkeu) RI Sri Mulyani Indrawati
KOMPAS.com

Menteri Keuangan (Menkeu) RI Sri Mulyani Indrawati

GRIDVIDEO.ID - Membanggakan, Indonesia masuk jajaran 10 besar negara dengan ekonomi terbesar di dunia.

Bahkan posisi Indonesia kini menyalip salah satu negara dengan kekuatan ekonomi besar seperti Inggris.

Indonesia masuk sebagai salah satu negara dengan ekonomi terbesar versi Dana Moneter Internasional (IMF).

Selain Inggris, kini Indonesia bertengger di atas Perancis sebagai negara dengan ekonomi terbesar.

Ranking Indonesia berada di nomor 7 sebagai negara dengan ekonomi terbesar saat ini.

Sementara itu, terkait penilaian sebagai negara ekonomi terbesar di dunia mengacu pada tingkat Gross Domestic Product atau Produk Domestik Bruto (PDB).

Selain itu data tersebut juga mengacu pada Purchasing Power Parity (PPP) Indonesia yang kini terbilang sangat baik.

Baca Juga: Trending di Google, Ternyata Tempeh Bukan Asli Indonesia?

Tercata PDB Indonesia sebesar USD 4,02 triliun di tahun 2022 lalu.

Catatan terkait ekonomi Indonesia tersebut tertulis dalam laporan World Economic Outlook IMF pada edisi Oktober 2022.

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest