GRIDVIDEO - Ganda putri Indonesia Apriyani/Fadia mengalami peningkatan pesat pada peringkat terbaru BWF per Selasa (25/10/2022).
Apriyani/Fadia naik sebanyak enam tingkat dari posisi ke-24 menjadi nomor 18 dengan 51.740 poin.
Peningkatan ini memang merupakan bagian dari target Apriyani/Fadia.
Mereka memang sempat mengatakan ingin masuk 15 besar dunia di tahun ini.
"Kalau target tahun ini masuk top 15. Sekarang mau menaikkan peringkat lagi," ujar Fadia, Kamis (13/10/2022).
Ganda putra Indonesia, Marcus/Kevin juga berhasil naik ke peringkat dua dengan 92.897 poin.
Marcua/Kevin unggul 29 poin dari wakil Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin yang berada di posisi ketiga.
Pasangan berjuluk Minions itu baru saja berhasil melaju di final Denmark Open 2022.
Namun mereka hanya berakhir sebagai runner-up karena kalah perang saudara dengan Fajar/Rian.
Sementara itu, peringkat pertama dunia ganda putra diduduki oleh wakil Jepang, Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan 102.050 poin.
Update peringkat BWF per Selasa (25/10/2022)
Tunggal Putra