Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Sudah Kencing Sembarangan, Pemuda Mabuk Ajak Ayahnya Keroyok Eks Wartawan Hingga Tewas

Hery Prasetyo - Selasa, 02 Agustus 2022 | 06:18

Polisi juga menjelaskan, MR dan AE kemudian mengeroyok korban.

Menurut Budi Sartono, korban dan pelaku sebenarnya saling mengenal.

"Dari situlah terjadi pengeroyokan. Awalnya tangan korban dipegang, lalu dipukul kepala korban oleh MR pakai batu. Akhirnya, disusul pakai balok dan akhirnya pakai parang," jelas Kapolres Jakarta Timur, Budi Sartono.

Menurutnya, parang itu milik korban yang awalnya melawan, tetapi kalah jumlah.

"Korban jatuh, sehingga diambil parang oleh pelaku utama (MR)," jelas Budi.

Menurut Budi, MR dalam oengaruh minuman keras saat kencing di depan rumah korban.

"MR ini minum, habis mabuk," kata Budi.

Sementara Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) Kramatjati, Kompol Tuti Aini mengatakan, korban memiliki kartu pers tetapi sudah tidak aktif.

"Kalau sesuai kartunya (kartu pers) wartawan. Dia punya kartu wartawan, (lokasinya) di Sorong, Papua," jelas Tuti di Mapolres Jakarta Timur, Senin (1/8/2022).

Semenjak pulang ke Jakarta, kata Tuti, korban bekerja sebagai tukang parkir.

"Dia kerjanya itu tadi, tukang parkir. Ya mungkin sambil nyari-nyari kerjalah," ujar Tuti.

MR dan AE saat ini sudah ditahan dan ditetapkan sebagai tersangka.

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest