Grid Video – Siapa yang tak kenal dengan Kak Seto?
Psikolog anak yang sempat menjabat sebagai Ketua KOMNAS Perlindungan Anak tersebut telah banyak dikenal dna dihormati oleh masyarakat.
Kak Seto selalu tampil di setiap kesempatan dan menjunjung hak-hak anak.
Baca Juga: Rafathar Senang Bisa Jadi Pengisi Suara di Serial Animasi ‘Lorong Waktu si Aa’
Akan tetapi siapa sangka jika ia juga pernah memiliki persoalan tersendiri dengan anak kandungnya.
Usut punya usut, anak Kak Seto sempat menolak untuk bersekolah.
Dalam talkshow yang diunggah di Youtube TRANS TV Official, Minggu (13/12/2020), Kak Seto menceritakan hal tersebut.
Baca Juga: Gisella Anastasia Jadi Tersangka Kasus Video Syur
Rupanya anak Kak Seto anak yang saat itu menuntut ilmu di sekolah berstandar International, kerap mendapatkan bullying dari teman-temannya.
"Bunda kalau aku dipaksa sekolah, aku lapor ke ketua Komnas Anak. Ketuanya saya waktu itu, dari pada perang dunia di rumah. Iya dia tau (ketuanya saya)"
"Komnas anak di dalam keluarga juga jangan kekerasan terhadap anak, pemaksaan itu adalah kekerasan. Nah akhirnya dialah yang mendorong lahirnya home schooling," tegas Kak Seto.
Baca Juga: Gaya Selvi Ananda saat Temani Gibran Rakabuming Nyoblos Pilkada Disorot, Sederhana tapi Mewah