Follow Us

Perang Rusia vs Ukraina Jadi Perang Nuklir? Moskow Terancam Digempur Tank Leopard 2!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Selasa, 24 Januari 2023 | 12:12

Salah satu yang disebut-sebut sebagai senjata serbu dan ditakuti oleh Kremlin dalam perang Rusia vs Ukraina adalah tank tercanggih abad ini, Leopard 2.

“Pengiriman senjata ofensif ke rezim Kyiv akan menyebabkan bencana global,” sambung Volodin.

Seperti diketahui, sejumlah negara Barat telah menyetujui bantuan militer mereka kepada Ukraina dalam perang melawan Rusia.

Selain Amerika Serikat (AS), Jerman, Perancis, dan Inggris, ada negara lain yang ikut memberikan bantuan militer.

Pengiriman Tank Leopard 2 ke Ukraina

Tank Leopard 2 disebut-sebut sebagai kendaraan perang tercanggih di abad ini.

Bahkan tank Leopard 2 dianggap sebagai salah satu senjata yang bisa membuat militer Rusia hancur.

Dengan kemampuan Tank Leopard 2, wilayah-wilayah Rusia bisa digempur dengan mudah.

Seperti diketahui, Polandia disebut ingin mengirimkan Tank Leopard 2 sebagai bantuan militer untuk Ukraina.

Namun rencana tersebut sempat dibatalkan karena Jerman sebagai negara produsen tank Leopard 2 tidak menyetujuinya.

"Kami akan meminta persetujuan ini," kata Morawiecki kepada wartawan pada Senin (23/1/2023).

Polandia berencana akan mengirim 14 unit tank Leopard 2 untuk Ukraina dalam waktu dekat ini.

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest