GRIDVIDEO - Banyak orang percaya jika teh hijau merupakan jenis teh yang menyehatkan dan bisa membantu menurunkan berat badan.
Teh hijau memiliki kandungan yang kaya antioksidan dan polifenol.
Nutrisi ini membuat teh hijau menawarkan banyak manfaat kesehatan, termasuk penurunan berat badan. Teh hijau dibuat dengan daun yang telah dikukus, disangrai dan dikeringkan.
Teh hijau terkenal untuk menurunkan berat badan karena dapat meningkatkan metabolisme tubuh.
Selain itu, teh hijau mengandung kafein dan flavonoid yang disebut katekin.
Baca Juga: Ramuan Alami Guraka Khas Maluku, Air Jahe yang Mantap untuk Daya Tahan Tubuh
Studi menunjukkan bahwa kafein dan katekin dalam teh hijau dapat meningkatkan metabolisme dan mendorong penurunan lemak, sehingga bisa membantu penurunan berat badan.
EGCGs, antioksidan utama dalam teh hijau, memiliki sifat anti-obesitas.
Investigasi analitis telah membuktikan bahwa EGCG menjaga hormon pembakar lemak seperti kadar norepinefrin tetap sehat.
Hal ini memungkinkan tubuh Anda untuk memecah dan melepaskan lebih banyak lemak ke dalam aliran darah Anda untuk energi.
Namun, jangan terlalu banyak minum teh hijau karena kafein dosis tinggi menyebabkan efek samping yang tidak diinginkan.