Follow Us

Polandia Bisa Kirimkan Tank Leopard ke Ukraina dengan Persyaratan

Imadudin Adam - Minggu, 15 Januari 2023 | 13:45

GRIDVIDEO - Polandia memutuskan bakal mengirimkan tank Leopard untuk membantu Ukraina perang melawan Rusia.

Ini disampaikan langsung Presiden Andrzej Duda, Rabu (11/1/3/2023).

Tetapi Duda, dalam kunjungan ke Lviv, mengatakan bahwa langkah itu hanya mungkin dilakukan sebagai bagian dari koalisi bantuan tank internasional yang lebih besar ke Kyiv.

"Dalam koalisi internasional potensial ini, kami telah mengambil keputusan untuk menyumbangkan paket tank pertama, kompi tank Leopard," ujar Duda.

"Saya harap, bersama dengan kompi Leopard lainnya dan tank lain yang akan ditawarkan oleh negara lain akan dapat memperkuat pertahanan Ukraina,” tambahnya.

Baca Juga: Kisah Simo Hayha, Satu Sniper Terhebat di Dunia yang Habisi 505 Nyawa!

Sebuah kompi sendiri terdiri dari 14 tank.

Zelensky sebelumnya mengatakan bahwa Ukraina membutuhkan tank untuk memenangkan perang.

Dia menunggu keputusan bersama mengenai masalah ini. "satu negara tidak dapat memberi kami jumlah yang cukup," ujarnya.

Di Inggris, sekutu setia Ukraina lainnya, juru bicara Perdana Menteri Rishi Sunak mengatakan bahwa tank tempur dapat memberikan kemampuan mengubah permainan bagi Ukraina.

Source : GRID VIDEO

Editor : Imadudin Adam

Baca Lainnya

Latest