Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Video Tangis Gusti Moeng Saat Cium Tangan PB XIII, 10 Tahun Konflik Keraton Solo

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Rabu, 04 Januari 2023 | 18:28

GRIDVIDEO - Viral video pertemuan dua kubu keluarga keraton Kasunanan Surakarta yang berkonflik baru-baru ini.

Untuk pertama kalinya setelah lebih dari 10 tahun, pertemuan dua kubu dari keluarga keraton Kasunanan Surakarta yang berkonflik itu terjadi.

Pertemuan dua kubu keluarga keraton Kasunanan Surakarta kali ini diprakarsai oleh Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming.

Dua pemimpin kubu Keraton Surakarta yang berseteru, GKR Wandansari Koes Moertiyah atau Gusti Moeng dan Susuhunan Paku Buwono XIII akhirnya bertemu.

Dua kakak beradik dari Keraton Surakarta itu telah berseteru setidaknya selama 10 tahun terakhir.

Namun ada hal menarik yang terjadi saat pertemuan Gusti Moeng dan PB XIII di Sasana Narendra, Selasa (3/1/2023) kali ini.

Bahkan pertemuan Gusti Moeng dengan PB III sempat terekam kamera sejumlah awak media.

Salah satu momen yang cukup menjadi sorotan adalah saat Gusti Moeng mencium tangan PB XIII.

Tak sampai di situ saja, bahkan PB XIII nampak menangis saat bertemu dengan Gusti Moeng.

Melansir dari Tribun Solo, Gusti Moeng bahkan sampai meminta kakaknya untuk tidak menangis.

Selain itu, Gusti Moeng juga mengatakan agar PB III tidak berprasangka buruk kepadanya,

"Ya Sinuhun menangis. Pun mboten sah muwun (tidak usah menangis). Mboten sah menggalih (tidak perlu berprasangka) ke saya jelek. Saya enggak mungkin apa-apa ke Kang Mas. Kang Mas itu kan yang nyengkuyung (menjunjung tinggi) kita semua," tutur Gusti Moeng.

Dalam kesempatan tersebut, Gusti Moeng pun mengaku meminta maaf kepada sang kakak apabila ada kesalahan.

Ia pun berjanji untuk melestarikan Keraton Kasunanan Surakarta.

"Pastinya saya datang sungkem. Nyuwun ngapunten (meminta maaf). Kalau saya dianggap salah minta maaf nyuwun ngapunten," tuturnya.

"Hanya akan kembali bekerja. Hari ini kami sudahi. Itu yang paling utama," jelasnya.

Diketahui ternyata kedua kakak beradik dari Keraton Kasunanan Surakarta tersebut telah bertahun-tahun tidak bertemu.

"Hari ini saya merasa sangat bersyukur dan bahagia karena sudah dengan Sinuhun mulai berjabat tangan. Berhari-hari saya menunggu momen ini," terangnya.

"Hari ini saya merasa sangat bersyukur dan bahagia karena sudah dengan Sinuhun mulai berjabat tangan. Berhari-hari saya menunggu momen ini," pungkasnya.

(*)

Baca Juga: Keraton Solo Dibuka Untuk Umum di Tengah Konflik Antar Anak PB XII

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest