GRIDVIDEO - Penyerang timnas Portugal, Goncalo Ramos buka suara setelah disebut menjadi biang dari dicadangkannya Cristiano Ronaldo di Piala Dunia 2022.
Di laga kontra Swiss, ernando Santos, lebih memilih memasang pemain Benfica itu daripada Cristiano Ronald, Selasa (6/12/2022).
Ramos langsung mencetak hattrick pada laga pertamanya menjadi starter di Piala Dunia 2022.
Penampilan sang bomber membuat Ronaldo terancam kembali tersisih pada babak perempat final.
Menanggapi hal tersebut, Ramos memilih untuk bersikap rendah hati dengan prestasinya saat ini.
Baca Juga: Reza Arap dan Wendy Walters Kompak Tak Datang ke Sidang Cerai, Cuma Wajib Hadir saat Mediasi
"Ronaldo adalah pemimpin kami. Ia pemimpin yang selalu kami impikan untuk bermain bersama," kata Ramos.
"Dia adalah referensi dan idola bagi penyerang seperti saya," ucap Ramos menambahkan.
Ramos sendiri menolak memikirkan peran yang akan ia emban di laga Portugal selanjutnya.
Portugal dijadwalkan melawan timnas Maroko setelah keduanya lolos ke babak perempat final.
Maroko akan sulit untuk dibobol karena baru kemasukan satu gol sepanjang turnamen ini.
Fernando Santos dituntut untuk membuat keputusan sulit demi bisa melaju lebih jauh.
Ramos tengah naik daun berkat torehan trigol yang baru saja ia bukukan ke gawang Swiss.
Akan tetapi, Ronaldo lebih memiliki pengalaman untuk bisa tampil di turnamen level tertinggi.