Follow Us

Mimpi Ki Joko Bodo Akan Diwujudkan Anaknya, Bangun Pesantren?

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Rabu, 23 November 2022 | 16:16

GRIDVIDEO.ID - Kabar duka datang dari mantan paranormal, Ki Joko Bodo yang dikabarkan meninggal dunia pada Selasa 22 November 2022 kemarin.

Usai pemakaman, salah satu anak Ki Joko Bodo, Adya Prasasti mengungkapkan sang ayah memiliki mimpi yang belum terwujud.

Dalam kesempatan tersebut, putri Ki Joko Bodo juga berjanji akan mewujudkan mimpi sang ayah.

Tak hanya itu saja, Adya juga menceritakan perjalanan spiritual Ki Joko Bodo semasa hidup.

Sudah bukan rahasia lagi, Ki Joko Bodo dikenal publik sebagai paranormal atau dukun.

Baca Juga: Ingat Misye Arsyita? Sosok Artis yang Meninggal Karena TBC, Ternyata Minuman Sejuta Umat Ini Bisa Picu Penyakit Mematikan Tersebut!

Bahkan namanya makin mentereng saat sering wara-wiri di layar televisi di awal dekade 2000-an.

Namun beberapa tahun terakhir diketahui Ki Joko Bodo telah meninggalkan praktek perdukunan.

Tak sampai di situ saja, bahkan Ki Joko Bodo dikabarkan telah hijrah dan menjadi sosok yang taat beribadah.

Adya Prasasti mengungkapkan dalam sela-sela pemakaman Ki Joko Bodo pada 22 November kemarin sang ayah kini sangat taat beribadah.

"Ayahku alhamdulillah semenjak beliau memperdalam agamanya setiap ada azan pasti beliau adalah orang pertama di keluarga kita yang langsung cepat-cepat salat." Ungkap Adya.

Baca Juga: Tewas Dengan 20 Luka Tusukan Jarum, Siapa Sangka Sosok Artis Ini Tinggalkan Kediamannya yang Kini Bak Rumah Hantu!

Dalam suasana pemakaman Ki Joko Bodo diketahui diiringi dengan isak tangis dari keluarganya.

Di kesempatan tersebut, Adya Prasasti juga mengatakan terkait keinginan Ki Joko Bodo yang belum tercapai.

Adya menyebut, sang ayah ternyata ingin menyisihkan sebagian hartanya untuk membangun pesantren.

"Iya memang sampai sekarang juga masih ada pengajian di sini, karena ayah aku juga mendedikasikan tempat ini."

"Kata ayah aku 'kapan nih hidupnya dunia terus, investasiin dong buat akhirat' ya sudah diadain pengajian."

Baca Juga: Kerja Banting Tulang Pasca Pasha Ungu dan Okie Agustina Cerai, Kiesha Alvaro Terbantu dengan Kehadiran Gunawan Dwi Cahyo

Lewat kesempatan tersebut Adya juga mengungkap bahwa Ki Joko Bodo telah mewakafkan sebagian hartanya untuk membangun pesantren.

"Ayahku bilang iya ayah sudah mewakafkan tanah sebagian dari hartanya untuk, waktu itu aku sama ayahku punya mimpi untuk dirikan pesantren."

Tapi mungkin hal kecil dulu bangun masjid dulu kemudian sampai saat ini mungkin masih diproses." ujar Adya, putri mendiang Ki Joko Bodo saat ditemui usai pemakaman, Selasa (22/11/2022).

Adya pun mengambahkan bahwa dirinya akan meneruskan impian Ki Joko Bodo untuk membangun pesantren.

(*)

Baca Juga: Regina Poetiray, Vokalis Baru Geisha Ogah Dibandingkan dengan Momo: Kelihatannya Kasihan tapi...

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Baca Lainnya

Latest