Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Kronologi Terungkapnya Teddy Minahasa dalam Jaringan Narkoba, akan Diproses Pidana

Hery Prasetyo - Jumat, 14 Oktober 2022 | 18:23

GRIDVIDEO - Kronologi terungkap dan tertangkapnya Kapolda Jawa Timur, Irjen Teddy Minahasa, dalam jaringan peredaran narkoba justru dari warga sipil.

Teddy Minahasa Putra kini ditahan di tempat khusus (Patsus) Divisi Propam Polri, setelah diperiksa.

Tertangkapnya Teddy Minahasa ini mengagetkan, karena terjadi sebelum jajaran Kapolda dan Kapolres seindonesia dipanggil Presiden Joko Widodo (Jokowi) ke Istana, Jumat (14/10/2022).

Selain itu, ia baru saja dilantik sebagai Kapolda Jawa Timur menggantikan Irrjen Nico Afinta.

BACA JUGA:Tentang 8 Kapolda Positif Narkoba Saat Tes Urine di Istana Negara, Ini Kata Polri

Tertangkapnya Teddy Minahasa sebagai terduga terlibat jaringan peredaran narkoba justru berdasarkan indormasi dari bawah.

Semula, Polda Metro Jaya melakukan penyelidikan tentang peredaran narkoba.

Ada laporan dari masyarakat terkait jaringan peredaran narkoba.

Dari laporan itu, Polda Metro Jaya kemudian melakukan pengembangan.

BACA JUGA:Perang Taiwan: Militer China Telah Memulai Perang Dengan Cara Rusia Untuk Serang Taipei

Ternyata, penyidik menemukan keterlibatan personel Polri berpangkat Bripka dan polisi berpangkat Kompol dengan jabatan kapolsek.

Penyidik semakin mengembangkan kasus ini, hingga terungkap satu personel Polri lagi yang terlibat.

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest