Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Liverpool Bobrok, Juergen Klopp Tidak Takut Nasibnya Seperti Thomas Tuchel

Imadudin Adam - Kamis, 08 September 2022 | 18:31

Grid Video - Juergen Klopp mengaku tidak takut nasibnya seperti Thomas Tuchel.

Padahal Liverpool saat ini bisa dibilang mengalami performa anjlok di awal musim 2022-2023.

Sebelumnya, performa Liverpool di ajang Liga Inggris 2022-2023 juga bisa dibilang belum memuaskan.

Dalam enam laga pertama mereka, Liverpool hanya mencatatkan dua kali kemenangan.

Kemenangan itu pun didapatkan saat menghadapi Bournemouth dan Newcastle United.

Di luar itu, Liverpool mengalami tiga hasil seri dan satu kali kekalahan, itu pun dari rival mereka, Manchester United.

Saat ini, Liverpool hanya duduk di posisi ketujuh klasemen sementara Liga Inggris 2022-2023.

Baca Juga: Pilih Jujur karena Ferdy Sambo Ingkar, Bharada E Tak Ingin Dipecat

Liverpool baru mengoleksi sembilan poin dari enam laga yang sudah mereka jalani musim ini.

Tren buruk penampilan Liverpool itu jelas membuat banyak pihak berspekulasi soal nasib Juergen Klopp.

Menurut eks pelatih Borussia Dortmund itu, dia tidak akan dipecat oleh Liverpool karena dewan klub menginginkan dia tetap berada di klub.

Klopp juga mengatakan kalau pemilik Liverpool merupakan orang yang lebih tenang dan ingin agar dirinya menyelesaikan masalah yang ada.

Source :GRID VIDEO

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest