Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Resep Scotch Egg, Telurnya Langsung Pecah Saat Digigit, Enak Banget!

Amadea - Selasa, 27 Oktober 2020 | 16:00

Grid Video-Makan malam apa hari ini?

Kalau bingung, kita buat Scotch Egg ini saja, sekali gigit langsung pecah di mulut!

Sajikan dengan salad dan kentang goreng, enak banget.

Simak resepnya berikut ini.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Lengkuas, Resep Masakan Sehari-Hari yang Enak Banget

Baca Juga: Resep Udang Goreng Tepung yang Renyah dan Enak Kesukaan Keluarga

Resep Scotch Egg

Bahan:

4 butir telur, direbus 5 menit, kupas

100 gram tepung terigu untuk pelapis

100 gram tepung panir untuk pelapis

2 butir telur, kocok lepas, untuk pencelup

minyak untuk menggoreng

Bahan Isi:

200 gram daging giling

¼ buah bawang bombay, cincang halus

1 butir telur

2 sendok makan tepung panir halus

½ sendok teh garam

¼ sendok teh merica bubuk

½ sendok teh paprika bubuk

Pelengkap:

Kentang goreng

Mix salad

Baca Juga: Resep Lasagna Kukus, Resep Lasagna Tanpa Oven yang Enaknya Selangit

Baca Juga: Resep Quiche Lorraine, Resep Pie yang Kulitnya Renyah & Isiannya Gurih

Cara Membuat Scotch Egg:

1. Aduk rata daging giling, bawang bombay, telur, tepung panir, garam, mericabubuk dan paprika bubuk.

2. Ambil sedikit adonan. Beri isi telur. Bentuk bulat.

3. Gulingkan di atas tepung terigu. Celupkan ke dalam telur.

4. Gulingkan di atas tepung panir. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang dan kecokelatan.

5. Sajikan bersama pelengkap.

Yuk, buat sendiri di rumah!

Baca Juga: Resep Chicken Katsu ala Hokben, Luarnya Renyah Dalamnya Juicy!

Baca Juga: Resep Keripik Singkong Pedas, Enak untuk Bisnis Camilan, Dijamin Laku!

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest