Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Resep Carabikang Talas Wijen, Kue Tradisional Manis yang Cocok Disantap Saat Bersama Keluarga

Dwi - Kamis, 08 Oktober 2020 | 19:00

Grid Video -Resep Carabikang Talas Wijen yang manis dan lembut ini bikin ngobrol bersama keluarga jadi semakin seru.

Tenang saja,Resep Carabikang Talas Wijen ini tidak sulit dibuat.

Kalau butuh camilan yang nikmat untuk menikmati teh di sore hari, hadirkanResep Carabikang Talas Wijen ini saja

Baca Juga: Resep Macaroni Double Cheese, Kreasi Pasta yang Rasanya Keju Banget!

Baca Juga: Resep Kue Lumpur Pandan, Resep Kue Tradisional yang Lembuuut Banget

Sajian :20 Buah

Bahan Biang:2 sendok makan tepung beras 150 ml santan dari 1/4 butir kelapa

Bahan:350 gram tepung beras 65 gram tepung terigu protein sedang 165 gram gula pasir 3/4 sendok teh garam 125 gram talas pontianak, dikukus, dihaluskan625 ml santan dari 1 butir kelapa1/2 sendok teh pasta talas

Bahan olesan (didihkan):100 ml santan dari 1/2 butir kelapa, didihkan

Cara MembuatResep Carabikang Talas Wijen:

1. Blender santan dan talas sampai halus. Saring dan ukur 700 ml.

2. Bahan biang: masak tepung beras dan santan sambil diaduk sampai meletup-letup. Angkat.

3. Panas - panas. Tuang ke dalam campuran tepung beras, tepung terigu, gula pasir, dan garam. Aduk rata dengan sendok kayu.

4. Setelah hangat, tuang campuran santan dan ubi ungu sedikit-sedikit sambil dikocok peralahan dengan kecepatan rendah 15 menit. Tambahkan pewarna ungu. Aduk rata.

5. Panaskan cetakan carabikang dengan diberi kelapa parut.Tuang adonan setinggi 3/4 cetakan. Panggang sampai berlubang-lubang. Setelah berlubang kecilkan api. Cungkil bagian bawah dan tengah adonan. Tahan sampai merekah. Angkat.

6. Oles permukaan kue dan bagian bawah kue dengan bahan olesan.

Baca Juga: Resep Nasi Goreng Gila, Bikin Sendiri Lebih Enak dan Puas, Deh!

Baca Juga: Resep Japchae, Resep Masakan Korea Mudah yang Wajib Ada di Meja Makan

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest