Minyak esensial makin populer. Ternyata salah satu kegunaannya bisa untuk mengurangi nyeri haid.
Minyak esensial kayu manis, cengkeh, lavender, mawar, dan aroma-aroma menenangkan lainnya memberi efek rileks.
Cobalah pijat perut dengan minyak esensial untuk mengurangi nyeri haid. Penelitian membuktikan memijat dengan minyak esensial memberi efek lebih baik untuk meredakan nyeri.
Pilih Makanan Tepat
Saat haid, hindari makanan cepat saji, tinggi lemak, serta makanan tinggi garam. Jenis-jenis makanan ini bisa membuat cepat kembung dan memperburuk nyeri.
Sebaiknya konsumsi makanan kaya serat, seperti oat, gandum utuh, sayur, serta buah.
Baca Juga: Grebek Markas Canggih TMC Polda Metro Jaya, Bisa Pantau Seluruh Jalan di Jakarta!
Makanan berserat bisa membantu meredakan kontraksi otot yang menyebabkan nyeri perut saat haid.
Hangatkan Area Perut
Kompres panas dikenal ampuh untuk meredakan nyeri. Termasuk saat nyeri haid menyerang, cobalah aplikasikan panas di daerah perut.
Kita bisa menggunakan botol yang diisi air panas. Kemudian letakkan di punggung bawah atau sekitar perut.