Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Setelah Selesaikan Tur, Penyanyi Tulus Akan Rilis Album Baru Lagi, Nggak Sabar!

Pradipta Rismarini - Senin, 04 November 2019 | 13:10

Grid Video – Penyanyi Tulus baru saja menggelar konser terakhir dari Festival Sewindu Tulus yang diselenggarakan di Istora Senayan, Jakarta Pusat pada Jumat (1/11/2019).

Di konser puncaknya ini Tulus tidak tampil sendirian dan menghadirkan banyak kolaborator.

Hal ini diungkapkannya sendiri ketika ditemui oleh awak media.

Baca Juga: Kejutan di Festival Sewindu Tulus, Datangkan Banyak Artis Penampil yang Dirahasiakan, Ada Siapa Saja?

Seperti yang diungkapkannya bahwa penampil yang akan hadir dirahasiakan dari penontonnya.

“Saya tidak tampil sendiri, akan banyak kolaborator yang tampil tapi sampai acara dimulai pun temen-temen yang datang tidak diberitahukan, betul-betul siapa yang akan tampil akan banyak sekali kejutan,” ujarnya.

Sebelumnya, Tulus telah melakukan serangkaian tur di beberapa kota.

Baca Juga: Rezky Aditya dan Citra Kirana Akan Segera Menikah, Sosok Mak Comblang Hubungan Keduanya Terungkap!

Seperti di Yogyakarta (26 September), Solo (18 Oktober), Makassar (25 Oktober), dan sebagai penutup Festival tahun ini di Jakarta (1 November).

“Festival Sewindu ini adalah acara yang diselenggarakan untuk menutup rangkaian tur sewindu,” ujarnya.

Tulus membagikan cerita bahwa pasca tur ini berakhir ia akan segera merilis kembali album terbarunya.

Baca Juga: Nikita Mirzani Ungkap, Pacar Bulenya Tak Permasalahkan Statusnya yang Punya 3 Anak, yang Penting Cinta!

“Selesai rangkaian tur dan festival ini, saya berharap bisa mulai masuk studio lagi, rencananya sih seperti itu,” terangnya.

Ia juga melanjutkan, “Jadi sekarang materinya sebetulnya sudah ada tapi mungkin untuk masuk di studionya itu musti disediakan waktu dan mudah-mudahan setelah festival ini saya sudah akan masuk studio,”

“Karena saya sangat kangen sekali untuk rekaman,” tandasnya.

(*)

Source :YouTube

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest