Grid Video – Siapa yang tak kenal dengan Amanda Manopo?
Artis satu ini telah banyak menghiasi layar kaca sejak usianya belia.
Amanda juga ikut terkena dampak dari virus corona atau Covid-19 yang mulai menyebar ke beberapa daerah di Indonesia.
Baca Juga: Covid-19 Makin Meluas, WHO Wajibkan Semua Orang Pakai Masker, Masker Kain Efektif Nggak ya?
Amanda mematuhi imbauan pemerintah untuk tetap di dalam rumah dan tidak bepergian.
Hal ini tentunya menghadirkan rasa bosan mengingat dirinya terbiasa dengan aktivitas luar ruang.
Untuk mengusir rasa bosan, Amanda membeli samsak untuk berlatih tinju, seperti apa?
Baca Juga: Vitamin C Bisa Cegah Covid-19, Berapa Takaran Konsumsi dalam Sehari?
Dilansir dari Grid.ID, Amanda Manopo mengonfirmas hal ini melalui sambungan telepon.
"Iya aku pasti ngikutin saran dari Pemerintah untuk tetap berada di rumah."
"Dan supaya nggak bosan di rumah, aku ngelakuin apa yang belom pernah aku lakuin di rumah, dan yang biasanya aktivitas yang aku lakuin diluar aku bikin dirumah sekarang," ungkap Amanda.
Baca Juga: WHO Sebut Perokok Berisiko Lebih Tinggi Terinfeksi Covid-19, Apa Alasannya?
Ia menjalankan aktivitasnya di rumah seperti berolahraga.
"Contoh misalkan aku olahraga diluar, sekarang aku bikin olahraga Muay Thai didalem rumah, jadi aku beli samsak, abis itu aku suruh Papah ku untuk jadi coach aku," tuturnya.
Ia juga melakukan kegiatan berenang dan juga mencuci mobil untuk menyibukkan diri.
Baca Juga: Bisa Tahan Napas 10 Detik Tanda Bersih dari Virus Corona?
"Terus biasanya aku berenang di luar, sekarang berenangnya di rumah, terus biasa nyuci mobil diluar sekarang nyuci mobil di rumah."
"Ya jadi ngelakuin hal yang sering kamu lakuin biasa setiap harinya diluar dan kamu sekarang bikin di rumah," pungkasnya.
(*)