Mitos atau Fakta, Makanan Bisa Berpengaruh pada Jenis Kelamin Bayi?

Kamis, 02 April 2020 | 17:27

Grid Video – Hamil anak laki-laki atau perempuan pastinya membawa kebahagiaan tersendiri bagi pasangan.

Kendati begitu tak jarang ada yang menginginkan anak laki-laki atau perempuan secara spesifik.

Beragam cara dipercaya dapat menghadirkan jenis kelamin anak yang diinginkan, salah satunya dengan mengatur pola makan.

Baca Juga: Cara Memerah ASI Tanpa Pumping, Ibu Menyusui Kepoin yuk!

Akan tetapi betulkah dengan makan makanan tertentu bisa mendapatkan jenis kelamin anak yang diinginkan?

Mitos atau fakta ya?

Berikut penjelasannya.

Baca Juga: Penyebab Keguguran saat Hamil Muda, Calon Ibu Wajib Tahu!

Jenis diet yang bisa menentukan jenis kelamin bayi pada dasarnya mengacu pada.

1. Mengatur konsumsi lemak dan kalori

2. Makanan berpengaruh pada kadar pH tubuh

Baca Juga: Perlukah Pakai Masker Setiap Pergi untuk Cegah Virus Corona?

3. Menurunkan atau meningkatkan konsumis mineral tertentu

Banyak mengonsumsi banyak kalori dipercaya bisa mendapatkan anak laki-laki.

Sedangkan diet rendah kalori dipercaya bisa mendapatkan anak perempuan.

Baca Juga: Perilaku Panic Buying Justru Bahaya untuk Kesehatan, Bagaimana Penjelasannya?

Anggapan ini muncul setelah banyaknya penelitain pada perubahan rasio gender yang dilakukan oleh beberapa peneliti.

Akan tetapi pada riset lanjutan yang lebih modern tidak meunjukkan ikatan kuat jika kalori dapat mewujudkan gender tertentu pada janin.

Sementara itu, pada konsentrasi asam dan basa, jenis kelain janin lebih bisa ditentukan.

Baca Juga: Bolehkah Ibu Hamil Berjemur? Bahaya Nggak ya Buat Janin?

pH tubuh yang lebih asam meningkatkan kesempatan hamil anak perempuan sedangkan pH basa pada anak laki-laki.

Teori ini didasari pada penelitian pada pembuahan sel sperma di luar tubuh atau invitro akan tetapi hampir tidak bisa meneliti sel sperma yang melakukan pembuahan di dalam tubuh.

Perubahan pH dalam tubuh juga tidak bisa ditentukan atau dikehendaki begitu saja karena tubuh kita dapat dengan mandiri mengatur pH sesuai dengan kebutuhan.

Baca Juga: Betul Virus Corona Bisa Menular Lewat Udara?

Untuk melakukan diet tertentu atau jika ingin mendapatkan anak laki-laki atau perempuan secara spesifik sebaiknya berkonsultasi dengan ahlinya, jangan sembarangan makan makanan tertentu dan memicu ketidakseimbangan nutrisi yang justru berbahaya.

(*)

Editor : Pradipta Rismarini

Sumber : YouTube

Baca Lainnya