Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Drone Hingga Jet Tempur Baru, Ini Bocoran Alutsista Teranyar TNI AU!

Andreas Chris Febrianto Nugroho - Selasa, 20 Desember 2022 | 10:31

GRIDVIDEO - Bocoran diungkap Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau) Marsekal Madya TNI A. Gustaf Brugman terkait senjata militer atau alat utama sistem pertahanan (alutsista) baru yang akan dimiliki Indonesia.

Hal tersebut menurut Gustaf merupakan upaya modernisasi senjata militer TNI.

Saat berada di acara wisuda perwira Sekolah Pembentukan Perwira (Setukpa0 TNI AU ke 27, Wakasau mengatakan adanya rencana pembaruan alutsista TNI.

Setidaknya militer Indonesia akan mendapat tambahan alutsista yang tak sedikit.

Gustaf menyebutkan militer Indonesia akan diperkuat dengan pembelian sejumlah pesawat tempur maupun senjata militer lainnya.

Baca Juga: RI Tambah Kekuatan Militer di Tengah Ketegangan Laut China Selatan, Dari Jet Sampai Rudal!

"Mengacu rencana strategis ke depan, TNI AU akan melaksanakan modernisasi dengan perkuatan alutsista generasi terbaru, mulai dari pesawat angkut, jet tempur, pesawat nirawak, radar, serta berbagai sistem lainnya," demikian keterangan Gustaf, dikutip dari siaran pers Pusat Penerangan (Puspen) TNI, Senin dikutip dari Kompas.com.

Sementara itu, beberapa waktu lalu Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto sempat mengungkapkan terkait penambahan senjata militer bagi TNI dalam waktu dekat ini.

Setidaknya sejumlah senjata militer canggih akan diboyong ke Indonesia untuk menambah kekuatan tempur TNI.

Sejumlah alutsista baru yang akan dibeli Indonesia tak lain adalah, jet tempur F-15 Amerika Serikat (AS), jet Rafale dari Perancis, hingga rudal buatan Turki.

Selain itu, Indonesia juga akan memboyong dua kapal selam serang sekelas Scorpene dari Perancis.

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest