GRIDVIDEO - Bek timnas Argentina, Nicolas Otamendi memberikan penjelasan mengenai selebrasi sambil mengejek pemain timnas Belanda di laga perempat final Piala Dunia 2022.
Otamendi menunjukkan gestur menyentuh kedua telinganya dengan tangan yang ditujukan kepada para pemain Belanda.
Kejadian tersebut dilakukannya saat Argentina memastikan kemenangan lewat penalti penentu yang dicetak oleh Lautaro Martinez.
Bek berusia 34 tahun ini mengakui bahwa hal tersebut sebagai bentuk balas dendam kepada pemain Belanda.
Otamendi mengungkapkan bahwa beberapa pemain Belanda memprovokasi dan mendatangi pemain Argentina yang hendak maju sebagai eksekutor penalti.
"Saya merayakannya di muka karena ada satu pemain Belanda, yang pada setiap tendangan penalti kami, datang dan mengatakan sesuatu kepada salah satu pemain kami," kata Otamendi.
"Gambar diambil di luar konteks, dan kami merayakannya sebagai tanggapan," ujar bek Benfica, dikutip dari Mirror.
Timnas Argentina berhasil memenangi duel sengit melawan timnas Belanda pada perempat final Piala Dunia 2022.
Bertanding di Lusail Iconic Stadium, Sabtu (10/12/2022) dini hari WIB, timnas Argentina dengan susah payah mengalahkan timnas Belanda lewat babak adu penalti.
Bermain dengan skor 2-2 di waktu normal dan babak perpanjangan waktu, skor akhir 4-3 akhirnya berhasil mengantarkan La Albiceleste ke semifinal Piala Dunia 2022.
Pertandingan ini berjalan ketat dan sengit, dengan dibumbui oleh sejumlah momen panas.