Grid Video - Pemain Persib Bandung, Marc Klok mempertanyakan kenapa Liga 1 2022/2023 masih belum bisa dilanjutkan.
Marc Klok mempertanyakan kenapa laga uji coba diperbolehkan tetapi Liga 1 2022/2023 tidak.
Seperti yang diketahui, dalam beberapa waktu terakhir klub Liga 1 2022/2023 mulai menggelar uji coba.
Salah satunya yakni Persib Bandung.
Persib Bandung telah melakukan uji coba melawan klub Liga 2 2022, FC Bekasi City di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Jawa Barat, Sabtu (12/11/2022).
Pada kesempatan tersebut, Maung Bandung meraih kemenangan dengan skor 3-0.
Marc Klok sendiri mencetak satu gol dalam laga ini.
Sebagai informasi, duel antara Persib Bandung versus FC Bekasi City disiarkan secara langsung di Indosiar.
Hal ini semakin membuat Klok bingung dan mempertanyakan kenapa kompetisi tak bisa dilanjutkan.
"Senang bisa berkumpul lagi dan kembali ke GBLA setelah beberapa saat," tulis Klok, dilansir BolaSport.com dari instagram pribadinya pada Minggu (13/11/2022).
"Namun sangat bingung dengan seluruh situasi."
Baca Juga: Taiwan Siap Tempur Lawan Militer China, Perang Dunia di Depan Mata!