Terlihat Lesti Kejora mencium tangan dan memeluk suaminya.
"Terima kasih kepada istri saya karena masih mau menerima saya kembali, masih memberikan saya kesempatan untuk belajar untuk berbenah menjadi kepala rumah tangga yang lebih baik lagi," kata Rizky Billar.
Baca Juga: Selingkuh sampai KDRT, Rizky Billar Harap Kesalahannya Bisa Bangun Keluarga Makin Kuat
Rizky Billar sempat membalas cium tangan istrinya dan tersenyum tipis.
Akan tetapi ekspresi Rizky Billar dikomentari oleh netizen yang memandangnya tak tulus, seperti yang dikutip dari Instagram @lambegosiip.
"Muka nya billar kok kayak ga tulus ya..," tulis netizen dengan akun @ratihkoernias***.
"Mata si cowo ky tajam deh ky rada mo marah tw dendam tertahan tapi sudahlah percuma jg kalo udah rada si cewe bucin dn bangga aib ya tinggal tungguin aje ke depan ada drama baru ape lg entah judul ftv tw lagu baru berkaitan kasus ya," tulis netizen lain dengan akun @fie_cha***.
Baca Juga: Rizky Billar Tak Sepenuhnya Bebas, Harus Wajib Lapor Mulai Senin
"Cowo ny kya trpaksa yg penting bebas," tulis netizen dengan akun @lusyilusya***.
Bagaimana menurutmu?
(*)