Follow Us

Perwakilan Aremania Mohon Maaf Kepada Seluruh Masyarakat Indonesia, Buntut Pernyataan Kontroversial

Imadudin Adam - Minggu, 09 Oktober 2022 | 15:00

Grid Video - Dadang memberikan klarifikasi dan meminta maaf usai pernyataannya di program Mata Najwa sebagai perwakilan Aremania.

Sebelumnya Dadang membuat warganet tanah air heboh usai pernyataan kontroversialnya.

Ia kemudian langsung meminta maaf dan mengklarifikasi ucapannya itu.

"Saya mohon maaf kepada seluruh elemen masyarakat, suporter Indonesia dan warga Malang karena saya telah membuat pernyataan blunder di program narasi Mata Najwa," ucap Dadang .

Dadang memberi klarifikasi tersebut didampingi musisi Anto Baret dan Aremania lain.

Dadang berkomitmen bakal membuka pintu perdamaian bagi seluruh elemen suporter di Indonesia.

Sebelumnya, saat di program Mata Najwa, Dadang menyampaikan pernyataan yang membuat Aremania dan Bonek kecewa.

Baca Juga: Berita Timnas Indonesia: Yakin Bisa Kalahkan Garuda Muda, Malaysia Belajar dari Internet

Padahal Aremania dan Bonek mulai membuka lembaran baru dan sepakat untuk berdamai.

Tetapi saat di Mata Najwa, Dadang minta waktu sampai 40 hari sampaai masa duka berakhir sebelum pihaknya dan Bonek berkomunikasi.

"Permasalahan lain-lainnya, tolong kami masih berduka," ujar Dadang.

"Biarkan kami melewati masa duka ini sampai 40 hari, setelahnya baru kita komunikasi."

"Masalah yang kami tolak bukan masalah kehadiran, tapi masalah usut tuntas."

"Kami biarkan kami Aremania yang bekerja, tanpa mengurangi rasa hormat," ucap Dadang saat itu.

Meski pernyataan sikap menimbulkan kritikan dari Aremania dan Bonek, dua elemen suporter ini duduk bersama di Stadion Kanjuruhan pada Jumat (7/10/2022) malam.

Source : GRID VIDEO

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest