Denise Chariesta merasa bersalah dengan kelakuannya.
"Makanya saya merasa bersalah, pacaran sama suami orang, saya tahu saya salah dan ini akan jadi pelajaran buat orang, memang tidak betul kan?" kata Denise.
Baca Juga: Denise Chariesta Murka, Medina Zein Gunakan Alasan Bipolar untuk Lari dari Hukum, Dia Kriminal
"Tapi kan kita cewek di luar sana punya perasaan dan aku pertama sama dia emang tahu (sudah beristri), tapi tujuan aku bukan untuk (pacaran). Pertamanya untuk usaha," lanjut dia.
Di sisi lain, Denise Chariesta pun sudah berpacaran dengan seorang lelaki dan akan menikah.
"Tapi aku coba berkali-kali, aku sudah mencoba jauhi dia, tapi dia langsung WA atau contact."
"Dan yang terakhir aku hampir mau menikah (dengan orang lain), hubungan ini sudah empat tahun Pak Pendeta Gilbert," terangnya.
"Sudah empat tahun sama dia, dan aku ada terakhir hampir menikah sama orang, aku udah coba menjauhi dia," sambungnya.
"Aku tahu aku dosa, aku tahu aku salah dan enggak mungkin. Makanya aku coba untuk mau menikah (dengan orang lain), dia itu nyariin dan aku tinggalkan cowok aku, cowok aku baik," jelasnya sambil menangis.
Bagaimana menurutmu?
(*)