Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Curhat Jujur Nathalie Holscher, Tak Mau Nikah Lagi Pasca Cerai dari Sule, Rumah Tangga Buat Trauma!

Pradipta Rismarini - Rabu, 03 Agustus 2022 | 14:35

GRIDVIDEO.ID – Nama Nathalie Holscher belakangan tengah menjadi perbincangan.

Pasca rumah tangganya dengan Sule menjadi perbincangan publik, ibu dari Adzam tersebut tak luput dari sorotan.

Diberitakan sebelumnya bahwa Nathalie Holscher menggugat cerai Sule.

Sempat tersiar kabar bahwa perisahan keduanya disebabkan oleh Putri Delina.

Baca Juga: Deal Cerai! Mediasi dengan Sule Gagal, Nathalie Holscher: Nggak Mau Jelekin Orang

Pada Rabu (27/7/2022), Nathalie Holscher dan Sule tidak menghadiri sidang lanjutan perceraian mereka di Pengadilan Agama Cikarang, Kabupaten Bekasi.

Di samping itu, Nathalie Holscher kini makin sering tampil di layar kaca.

Dirinya juga bergabung dengan manajemen Eko Patrio dan serius berkarier sebagai selebriti.

Diundang ke acara yang dipandu oleh Raffi Ahmad dan Irfan Hakim, Nathalie Holscher menjawab soal rumah tangganya.

Baca Juga: Siap Jadi Single Parent, Nathalie Holscher Angkat Kaki dari Rumah Sule Tanpa Harta Gana-Gini, Gimana Nasib Adzam?

"Kalau bisa rujuk lagi, kalau bisa balik lagi, apakah secercah harapan itu masih ada?" tanya Raffi Ahmad dikutip dari siaran Trans 7 pada Rabu (27/7/2022).

"Kalau untuk aku udah enggak ada sih, karena aku udah bulat, udah pasrah aja," tutur Nathalie Holscher.

Source :Grid.ID Youtube

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest