Setelah dihajar ramai-ramai oleh 11 Satpam itu, korban diduga langsung tewas, baru dibawa ke IGD.
Untuk membuat alibi, para tersangka melaporkan bahwa korban baru saja jatuh.
Namun, petugas merasa curiga karena ada tanda kekerasan di tubuh korban.
Petugas pun melakukan visum dan hasilnya dikethui, penyebab kematian korban karena pendarahan hebat di otak akibat benda tumpul.
Petugas kemudian melaporkan visum itu kepada polisi.
"Saat dibawa ke IGD, diduga (korban) sudah meninggal dunia," jelas Donny, seperti dikutip Kompas.com.