Grid Video – Siapa yang tak kenal dengan selebgram Rachel Vennya?
Diketahui kini Rachel Vennya telah berpisah dari Niko Al Hakim dan membawa serta kedua anaknya.
Akan tetapi Rachel Vennya menolak untuk dipanggil single parent meski kini telah sendiri.
Apa alasannya?
Baca Juga: Via Vallen Dilamar, Sosok Chevra Yolandi Bukan Orang Biasa
“Mungkin single iya."
"Kalau misal untuk anak-anak, aku ngerasa sama mantan suami udah co-parenting yang terbaik buat mereka,” ujar Rachel dikutip dalam kanal YouTube BUND Lifetainment, Sabtu (7/5/2022).
Rachel Vennya tak menampik bahwa ia pun kesulitan karena kini hidup tanpa suami.
“Sebenernya lumayan susah sih, karena aku berpisah dengan mantan aku ada konfliknya dong."
Baca Juga: Modus Penipuan Medina Zein Diungkap, PDKT dengan Korban Pakai Foto-foto sampai Pepet Minta DP
“Saat kita memutuskan untuk berpisah kita emang yang paling pertama kita pikirin itu anak."
"Kita udah nggak peduli apa kata orang gimana,” ujar wanita dengan 6,8 juta followers itu.
Ibu dua anak tersebut mengaku Niko Al Hakim tetap menjadi sosok ayah terbaik untuk anak-anaknya.
"Aku tahu rasanya hidup dibesarin oleh mama aku doang, dan gak ada sosok bapak itu gimana sih rasanya."
"Dan aku tahu Niko itu, jujur ya, Niko itu, aduh semoga dia gak nonton ya."
"Niko itu mungkin bukan, kita gak jadi pasangan yang terbaik. Tapi selama aku hidup, Niko itu adalah ayah terbaik banget," tutur Rachel Vennya.
(*)