Grid Video – Masih ingat dengan pemeran San Chai dalam drama Meteor Garden?
Aktris berdarah Taiwan, Barbie Hsu diketahui baru saja melangsungkan pernikannya.
Dirinya dinikahi oleh mantan pacarnya yakni DJ Koo atau Koo Jun Yup asal Korea Selatan.
Hal itu diungkap Barbie Hsu langsung dalam wawancara bersama Sin Chew Daily yang dikutip via Grid.ID dari The Star, Kamis (10/3/2022).
Barbie Hsu yang miliki anak dari pernikahan pertamanya mengaku tak ingin menambah momongan.
"Aku tidak akan mengadakan resepsi pernikahan dan aku tidak ingin punya anak lagi."
Baca Juga: Fedi Nuril Dikaruniai Anak Ketiga, Namanya Bagus Banget dan Punya Arti Mengagumkan, Kepo yuk!
"Keluargaku dan anak-anakku sangat tersentuh (ketika aku membuat pengumuman ini," kata Hsu.
Barbie Hsu sebelumnya menikah dengan pengusaha tajir Wang Xiofei pada 2010 dan bercerai 3 bulan lalu.
Mendengar kabar perceraian Barbie Hsu, Koo mencoba menelepon nomor lama mantan kekasihnya itu yang sudah disimpannya sejak 20 tahun lalu.