Grid Video – Siapa yang tak kenal dengan desainer kondang Anne Avantie?
Telah menelurkan banyak karya lewat busana yang ia rancang, Anne Avantie menjadi salah satu sosok yang inspriratif.
Tidak heran jika dirinya didapuk sebagai role model oleh Barbie.
Barbie kemudian membuatkan boneka yang menyerupai Anne Avantie.
Boneka tersebut diberi aksesori yang sangat mirip dengan Anne Avantie, mulai dari busana kebaya hitam lengkap dengan selendang sampai tatanan rambut yang menyerupai desainer tersebut.
Menurut Anne Avantie, dalam proses pembuatannya, boneka tersebut berkiblat pada foto dirinya di sekitar 5 tahun lalu.
Mirsha Windyastuti selaku Brand Manager Mattel Indonesia pun menjelaskan proses pembuatan boneka.
"Kalau untuk pembuatan boneka, kita mau capture semua esensi bunda (Anne Avantie) dari sisi elegan, anggun dan Indonesia," kata Mirsha Windyastuti di kawasan Alam Sutera, Tangerang Selatan, Sabtu (18/12/2021).
"Bunda pakai kebaya atau scarf batik. Kita sempat online lewat foto dibikin di US Mattel global. Kita senang karena bunda bilang ini bagus banget," tutup Mirsha Windyastuti.
(*)