Grid Video – Siapa yang tak kenal dengan Zaskia Gotik?
Penyanyi dangdut satu ini didapuk sebagai salah satu juri ajang pencarian bakat KDI 2021.
Ketika duduk di kursi juri, Zaskia Gotik menatik perhatian dengan penampilannya yang cantik jelita!
Zaskia Gotik terlihat tampil mengenakan busana dengan warna cerah yang merupakan arahan gaya dari fashion stylist Rikki Simanjuntak.
Baju yang dikenakan Zaskia Gotik adalah hasil karya dari tangan-tangan desainer kondang.
Mulai dari blus warna kuning yang dipakai ibu satu anak tersebut adalah karya dari desainer Riki Damanik.
Dibuat dari kain satin yang mengkilap membuat penampilan Zaskia Gotik tampak begitu mewah dan elegan.
Kemudian, ditambahkan blazer lengan panjang berwarna putih tulang dari brand lokal Reves Studio.
Baca Juga: Ririn Dwi Ariyanti Tidak Pikirkan Harta Gana-Gini, Peceraian dengan Aldi Bragi Tampak Santai