Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Luna Maya Tolak Menikah Cuma karena Alasan Ibadah, Pengin Juga Dapat Orang yang Klik: Mending Telat Nikah

Pradipta Rismarini - Rabu, 21 Juli 2021 | 13:29

Grid Video – Siapa yang tak kenal dengan artis cantik Luna Maya?

Luna Maya sudah sering malang-melintang di dunia entertainment, baik sebagai model, aktris maupun penyanyi.

Berparas cantik, tentunya Luna Maya bisa membuat kaum adam terpikat padanya dengan mudah namun nyatanya hingga kini Luna Maya belum juga menemukan tambatan hati.

Baca Juga: Atta Halilintar Mandikan Sapi Sebelum Kurban, Sampai Didandani bak Rawat Anak Sendiri

Dari Ariel Noah sampai Reino Barack pernah mengisi hatinya namun hubungan mereka harus berakhir.

Ketika ditanya soal menikah, Luna Maya memiliki pemikirannya sendiri.

Hal itu dituturkan fans dari RM BTS itu di saluran YouTube TS Media, Minggu (6/6/2021).

Baca Juga: Hewan Kurban Ayu Ting Ting sampai Lesti Kejora-Rizky Billar Diberi Nama-nama Unik, Kepo yuk!

"Buat aku, maaf aku punya pendirian bahwa gua mendingan telat nikah tapi gua harus ketemu orang yang bener-bener bisa saling melengkapi."

"Bukan sekadar kayak, 'nikah itu ibadah'. Betul nikah itu ibadah, tapi dengan orang yang tepat juga," ucap Luna.

Bagi Luna, menikah dengan orang yang tidak tepat justru tidak membawa pernikahan sebagai ibadah.

Baca Juga: Al Ghazali Utarakan Niat Nikahi Alyssa Daguise, Sudah Siapkan Rumah di Kawasan Elit

"Pada saat kita menikah dengan orang yang tidak tepat, pernikahan itu menurut aku tidak akan jadi ibadah," tuturnya.

"Kenapa? Lo berantem terus. Capek gak, sih. Dan anak-anak akan melihat itu. Dan kita tidak saling nyaman satu sama lain. Jadi di mana ibadahnya?" jelas Luna.

Dirinya juga punya pandangan tersendiri mengenai ibadah yang ingin ia jalankan.

Baca Juga: Lea Chiarachel, Remaja 14 Tahun yang Viral Perankan Istri ke-3 Tampil Cantik dengan Gaun Warna Menyala di Pemotretan Terbaru

"Ibadah itu pada saat menjalankan pernikahan dengan suka cita, dengan ketulusan, kenikmatan."

"Bahwa lo adalah orang yang tepat untuk membuat gua lebih baik dan gua adalah orang yang tepat untuk lo agar lo menjadi orang yang lebih baik," tandas Luna.

(*)

Source :Grid.IDYouTube

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest