Grid Video – Ifan Seventeen sebentar lagi akan mengakhiri masa dudanya.
Ia memantapkan pilihan kepada Citra Monica dan telah melaksanakan lamaran pada Selasa (6/4/2021) di kawasan Tebet.
Seperti yang diketahui bahwa Ifan pernah menikah dan memiliki anak dari pernikahan pertamanya dengan Ghea Astrid Gayatri.
Baca Juga: Sempat Dilakoni Aurel Hermansyah, Inilah Tradisi Puasa Mutih dan Faktanya
Anaknya yang bernama Rania kebetulan belum pernah bertemu dengan Citra Monica.
"Belum pernah ketemu memang sama Citra, tapi udah sering menitipkan salam," kata Ifan saat ditemui di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Selasa (6/4/2021).
"Itu sih yg paling penting, salam buat tante Citra, bilangin banyak-banyak berdoa sama Allah, tua pokoknya anak itu," lanjutnya.
Baca Juga: KDRT Terjadi di Depan Matanya, Anak Thalita Latief Beri Semangat ke Ibunya saat Laporkan Dennis Lyla
Oleh karena itu, Ifan mengundurkan tanggal pernikahan demi anaknya bisa datang di hari bahagianya.
"Karena memang aku menyesuaikan jadwal liburnya Rania. Jadi aku mesti cari tanggal agar anakku datang," tandasnya
Menurutnya, Rania dan calon anak sambungnya, Richie dapat dengan dewasa memahami posisi orang tua mereka yang akan menikah lagi.
Baca Juga: Persiapkan Pernikahan di Tengah Kasus Video Syur, Nobu Rencana Undang Gisella Anastasia