Grid Video – Penemuan jasad yang diidentifikasi sebagai Yodi Prabowo, editor Metro TV telah diselidiki.
Pasca mengumpulkan beberapa keterangan dan juga barang bukti, polisi lantas menyatakan bahwa Yodi Prabowo bunuh diri.
Dirreskrimum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Tubagus Ade Hidayat dalam sesi konferensi pers di Polda Metro Jaya, Sabtu (25/7/2020) mengatakan.
"Penyidik sampai saat ini berkesimpulan bahwa yang bersangkutan diduga kuat melakukan bunuh diri," ujar Tubagus Ade Hidayat.
Jenazah diremukan di pinggir jalan Tol JORR, Pesanggrahan, Jakarta Selatan pada 10 Juli 2020 lalu.
Korban meninggal dunia diduga karena sebilah pisau yang menusuknya dan pisau tersebut hanya dijual di satu tempat yang sudah diperiksa CCTVnya.
Baca Juga: Tata Janeeta Ngaku Trauma dengak Laki-laki yang Mirip Mantan Suaminya, Mehdi Zati
"Perlu kami sampaikan Pada saat membeli pisau tersebut orang tersebut tertangkap di CCTV dan pakaian yang digunakan semuanya adalah sama dengan yang ada pada saat jenazah ditemukan," ujar Tubagus Ade.
"Dia masuk sampai dengan keluar hanya 8 menit. Bisa saya jelaskan begitu masuk langsung menuju ke tempat dimana pisau itu dipajang langsung mengambil pisau yang dimaksud agak lama 2 menit di situ kemudian bergerak menuju kasir melakukan pembayaran menuju ke tempat parkir dan meninggalkan tempat," terangnya.
Ada pula bukti lain yang menguatkan bahwa korban bunuh diri.
Baca Juga: Disebut Mau Rebut Atta Halilintar dari Aurel Hermansyah, Ayu Ting Ting Naik Darah!