Follow Us

Igor Saykoji Berduka dengan Kepergian Glenn Fredly, Dia Orang Baik!

Pradipta Rismarini - Jumat, 10 April 2020 | 08:00

Grid Video – Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu (8/4/2020) sekitar pukul 18.00 WIB setelah sempat menjalani perawatan di RS Setia Mitra, Fatmawati, Jakarta Selatan.

Setetah kabar duka ini beredar, banyak kerabat dan sahabat yang datang ke rumah sakit.

Salah satu yang datang adalah Igor Saykoji.

Baca Juga: Jenazah Glenn Fredly Dibawa ke Rumah Duka dengan Ambulans Bertuliskan “Heaven”

Ketika ditemui awak media, Igor Saykoji tak banyak memberikan komentar.

"Saya kehilangan salah satu orang baik," ucap Igor Saykoji.

Di samping itu, terlihat juga Panji Pragiwaksono dan Nanda Persada yang juga datang ke rumah sakit.

Baca Juga: Panji Pragiwaksono Sulit Menahan Tangis hingga Tak Sanggup Bicara Atas Kabar Meninggalnya Glenn Fredly

Jenazah Glenn Fredly dibawa ke rumah duka di hari yang sama pada pukul 22.30 WIB menggunakan ambulans bertuliskan “Heaven”.

Glenn Fredly meninggalkan banyak karya indah semasa hidupnya.

Ia bukan hanya seorang penyanyi tapi juga penulis lagu dan produser.

(*)

Source : YouTube

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest