Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Panji Pragiwaksono Sulit Menahan Tangis hingga Tak Sanggup Bicara Atas Kabar Meninggalnya Glenn Fredly

Pradipta Rismarini - Kamis, 09 April 2020 | 12:44

Grid Video – Glenn Fredly meninggal pada Rabu (8/4/2020) karena penyakit meningitis yang dideritanya.

Ia sempat menjalani perawatan di RS Setia Mitra, Jakarta Selatan, pukul 18:00 WIB.

Setelah kabar ini beredar, banyak kerabat dan juga rekan-rekan yang turut menyambangi RS Setia Mitra, salah satunya adalah komika Panji Pragiwaksono.

Baca Juga: Glenn Fredly Meninggal Dunia, Ketua Ikatan Manajemen Artis Indonesia Tegaskan Kepergian sang Penyanyi Bukan karena Covid-19

Panji mengenal Glenn begitu dekat yang membuatnya sangat syok ketika mendebgar kabar duka ini.

Panji sempat menemui awak media selepas berkunjung dari RS.

Akan tetapi ia tak bisa berkata-kata dan hanya mengucapkan maaf.

Baca Juga: Menangis, Nanda Persada Sampaikan Kesannya Selama Mengenal Glenn Fredly

“Nggak bisa.. nggak bisa, maaf,” ujarnya seraya menahan tangis.

Glenn Fredly dikenal sebagai sosok yang ramah dan sangat bersahabat, tak heran jika banyak orang yang merasa kehilangan atas kepergiannya.

Ia meninggalkan istri tercinta, Mutia Ayu dan bayi perempuan buah cinta mereka yang masih berusia 40 hari.

(*)

Source :YouTube

Editor : Video

Baca Lainnya

Latest