Grid Video – Ibu dari aktris Atiqah Hasiholan, Ratna Sarumpaet telah bebas bersyarat pada Kamis (26/12/2019).
Ratna Sarumpaet bebas bersyarat dengan melakukan wajib lapor sampai dengan Agustus 2020 mendatang.
Sebagai seorang aktivis, Ratna Sarumpaet menunjukkan produktivitasnya di dalam tahanan dengan menulis buku otobiografi.
Baca Juga: Anak Deddy Dores Banting Stir Jadi Ojol, Kondisi Ekonomi Keluarga Lagi Terpuruk?
Ratna Sarumpaet mengatakan bahwa bukunya tengah dalam proses dan kemungkinan bisa dirilis bulan Januari 2020.
Di momen kebebasannya ini, Ratna Sarumpaet dimintai pendapat mengenai kepemimpinan Jokowi sebagai Presiden RI.
Ia dengan tegas mengatakan bahwa pendapat atau kritikan akan terus ia berikan karena memang sudah tabiatnya.
Baca Juga: Jenita Janet Masih Simpan Benda Pemberian Suami: Nggak Mungkin Dibalikin!
Seperti apa lengkapnya?
"Itu (memberikan kritik) kan tabiat saya," ujar Ratna Sarumpaet.
Ia juga mengatakan harapannya kepada Jokowi untuk tidak memenjarakannya lagi.
Baca Juga: Natalan Pertama dengan Keluarga Onsu, Betrand Peto Tak Terima Hadiah Natal, Kenapa?
"Saya rasa juga nanti mudah-mudahan Pak Jokowi juga kapok penjarakan saya. Gak ada gunanya juga, orang tua kan," tuturnya.
Menurutnya segala kritik yang ia sampaikan mengenai pemerintah tidak salah karena Indonesia adalah negara demokrasi.
"Masa kalau saya kritik masa saya dimarahin lagi, gak boleh gitu dong. Kita negara demokrasi," lanjutnya.
Baca Juga: Betrand Peto Ceritakan Perubahan yang ia Alami Pasca Jadi Keluarga Onsu, Tambah Seneng nih?
"Tugas saya sebagai aktivis, kalau beliau tidak saya kritik berarti saya enggak sayang sama beliau," tandas Ratna.
(*)