Grid Video - Raja futsal Asia, Iran baru saja menggilas timnas futsal Indonesia dengan skor 5 gol tanpa balas.
Padahal dalam laga ini, timnas futsal Indonesia bermain jauh lebih baik di babak kedua.
Timnas futsal Indonesia ditantang Raja Futsal Asia, Iran pada laga pembuka Piala Asia Futsal 2022 di Saad Al Abdullah Hall, Kuwait City.
Iran langsung menunjukkan kualitasnya sebagai Raja Futsal Asia dihadapan skuad timnas futsal Indonesia.
Iran sudah membuka keunggulannya pada menit ketiga melalui sepakan Saeid Ahmad Abbasi.
Tak lama kemudian, Moslem Oladghobad sudah menambah keunggulan Iran jadi 2-0 kurang dari 30 detik. 2-0 untuk Iran.
Baca Juga: Gagal Umrah dari Bandara Juanda, Aliwafa dan 10 Anggota Keluarganya Minta Ganti Rugi
Pada menit kesepuluh, timnas futsal Indonesia kembali memungut bola dari gawangnya usai Mahdi Asadshir mencetak gol ketiga memanfaatkan lowongnya sisi kiri. 3-0 untuk Iran.
Saeid Ahmad langsung menghujam gawang timnas futsal Indonesia dengan sepakan keras berbuah gol. 4-0 untuk Iran.
Belum genap semenit dari gol keempat, blunder dari Firman Adriansyah membuahkan gol kelima untuk Iran.
Blunder tersebut berhasil dihukum sempurna oleh sang kapten, Hossein Tayebibidgoli jadi gol pada menit kelima babak kedua. 5-0 untuk Iran.
FT: Iran 5-0 Indonesia (Saeid Ahmad Abbasi 3',24', 25', Moslem Oladghobad 3', Mahdi Asadshir 10').
DAFTAR SUSUNAN PEMAIN
Iran: 2-Saeid Momeni (PG), 5-Mohammadhossein Derakhsani, 8-Moslem Oladghobad, 9-Saeid Ahmad Abbasi, 12-Salar Aghapour.
Cadangan: 1-Sina Parkas (PG), 3-Mahdi Asadshir, 4-Alireza Rafiei Pour, 6-Bahman Jafari, 7-Mahdi Karimi, 10-Hossein Tayebibidgoli (Kapten), 11-Alireza Javan, 13-Mohammadhossein Bazyar, 14-Hamzeh Kadkhoda
Pelatih: Shamsaee Vahid
Timnas Futsal Indonesia: 1-Muhammad Nazil (PG), 3-Rizki Xavier, 4-M. Iqbal, 11-Firman Adriansyah, 12-Samuel Eko
Cadangan: 2-Muhammad Nizar Nayaruddin (PG), 5-Dewa Rizki, 6-Wendy Brian, 7-Syauqi Saud, 8-Ardiansyah Nur (Kapten), 9-Rio Pangestu, 10-Muhammad Fajriryan, 13-Reza Gunawan, 14-Ryan Dwi Reynaldi
Pelatih: Mohammad Hashemzadeh