Tangan Membiru Sehari Sebelum Meninggal Dunia, Apa yang Terjadi Pada Ratu Elizabeth II?

Jumat, 09 September 2022 | 19:49

GRIDVIDEO.ID - Unggahan foto Perdana Menteri (PM) Inggris, Liz Truss saat terakhir kali bertemu dengan Ratu Elizabeth II sebelum meninggal jadi sorotan.

Bukan tanpa sebab, hal itu tak lain karena kondisi tubuh sang Ratu Inggris yang cukup mengejutkan.

Bagaimana tidak? terlihat jelas tangan Ratu Elizabeth II membiru saat berjabat tangan dengan Liz Truss.

Foto yang diunggah Liz Truss saat bersama Ratu Elizabeth II di Istana Balmore, Skotlandia itupun jadi sorotan netizen.

Baca Juga: 6 Topi Favorit Ratu Elizabeth II, Setia Dipakai Semasa Hidup dan Jadi Fashion Andalan

Potret tersebut diambil pada hari Kamis (8/9/2022) atau sehari sebelum Ratu Elizabeth II meninggal dunia.

Tangan Ratu Elizabeth II terlihat membiru usai fotonya diunggah di akun Instagram resmi Royal Family pada Selasa (6/9/2022).

Melansir dari Kompas.com, pertemuan Ratu Elizabeth II dengan Liz Truss tersebut sebagai tradisi usai pelantikan Perdana Menteri Inggris yang baru.

Namun pertemuan tersebut tak biasanya dilakukan oleh Ratu Elizabeth II lantaran dilaksanakan di Istana Balmore.

Baca Juga: RUMOR Meghan Markle Tak Hadir di Pemakaman Ratu Elizabeth II, Hubungan dengan Kerajaan Inggris Masih Panas?

Padahal diketahui biasanya Ratu Elizabeth II menjamu PM Inggris di Istana Buckingham.

Gegara unggahan tersebut, banyak pertanyaan muncul terkait apa yang terjadi pada pemimpin negara terlama di dunia tersebut.

Melansir dari New York Post, kondisi tangan Ratu Elizabeth II yang membiru itu jadi perhatian netizen di Twitter.

"Apa yang terjadi dengan tangan Ratu? Seluruhnya membiru dan ungu," tulis akun @kvantefoto.

Baca Juga: TERUNGKAP Suami Pertama Camilla Anak Baptis Ratu Elizabeth II, Sebutan Ratu untuk Selingkuhan Pangeran Charles: Wanita Jahat Itu!

"Ratu tampaknya memiliki masalah sirkulasi.. tangannya membiru."

"Tangan ayah dan ibuku juga seperti itu. Aku pikir ada hubungannya dengan kulit yang menipis seiring bertambahnya usia dan karena itu lebih rentan biru," timpal pengguna Twitter lainnya.

Tidak hanya itu beberapa pengguna Twitter turut membandingkan foto Ratu Elizabeth II pada tahun 2019 dan 2022.

Foto yang diunggah memperlihatkan perbedaan yang mencolok tentang kondisi nenek dari Pangeran William dan Pangeran Harry itu selama tiga tahun terakhir.

"Tidak mengherankan pada usianya, tetapi mulai terlihat sangat lemah," cuit salah satu pengguna Twitter.

Selain itu diketahui memang kondisi kesehatan Ratu Elizabeth II memang mulai melemah beberapa waktu terakhir.

Hingga akhirnya Ratu Elizabeth II meninggal dunia di usia 96 tahun.

(*)

Baca Juga: Bongkar Perselingkuhan Pangeran Charles, Putri Diana Nangis di Pangkuan Ratu Elizabeth II sampai Nekat Datangi Camilla Sendirian: Aku Mau Suamiku

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho

Baca Lainnya