Ada Orang Ketiga yang Menembak Brigadir J Selain Bharada E dan Ferdy Sambo, Hal Ini Jadi Bukti!

Sabtu, 03 September 2022 | 17:17

GRIDVIDEO.ID - Muncul dugaan ada orang ketiga yang ikut menembak Brigadir J atau Nofriansyah Yoshua Hutabarat dibongkar.

Padahal diketahui sebelumnya bahwa dugaan penembak Brigadir J hingga tewas hanyalah ada dua orang, yakni Bharada E atau Richard Eliezer dan Ferdy Sambo.

Namun kini dugaan kuat terkait orang ketiga yang ikut menembak sosok Brigadir J hingga tewas di rumah Ferdy Sambo pun mencuat.

Hal itu dibongkar oleh Ketua Komnas HAM, Ahmad Taufan Damanik dalam sebuah kesempatan baru-baru ini.

Baca Juga: Soal Didugaan Pelecehan, Keluarga Brigadir J Sebut Putri Candrawathi Putar Balik Fakta

Dalam keterangannya, Ahmad Taufan mengungkap ada dugaan orang ketiga yang ikut menembak sosok Brigadir J selain Ferdy Sambo dan Bharada E.

"Sebetulnya masih ada clue, kemungkinan lain bahwa 3 (orang yang menembak Brigadir J)," ujar Ahmad Taufan Damanik dikutip dari Kompas.com.

Meski demikian, Ahmad Taufan tak mengungkap secara detail sosok orang ketiga yang diduga ikut menembak Brigadir J.

Dugaan adanya orang ketiga yang ikut menembak Brigadir J tersebut berdasarkan penelusuran Komnas HAM.

Baca Juga: Komnas HAM Ungkap Fakta dan Sosok di Balik Foto Jenazah Brigadir J

Melansir dari Tribunnews.com, Polri juga telah merilis secara resmi video animasi gambaran pembunuhan Brigadir J, di mana Ferdy Sambo ikut menembak.

"Penyidik meyakini, kami juga meyakini, bahwa dia (Ferdy Sambo) ikut menembak sesuai dengan keterangan Bharada E sama hasil uji balistik," tuturnya.

Lewat hasil uji balistik terbaru, terbukti setidaknya ada dua jenis senjata yang berbeda yang digunakan untuk menembak Brigadir J.

Hal itu membuktikan dugaan kuat terkait pelaku penembakan terhadap Brigadir J lebih dari satu orang.

Baca Juga: Sebelum Penembakan, ini yang Dilakukan Ferdy Sambo pada Brigadir J dan Bharada E

"Dan itu dari senjata tadi, yang di tangan mereka, HS-9 itu salah satunya. Sama Glock itu," ucap Taufan.

Namun hal mengejutkan justru terjadi saat proses rekonstruksi kejadian saat Ferdy sambo menolak disebut ikut menembak Brigadir J.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Brigadir J meninggal dengan luka tembak di rumah mantan kepala divisi profesi dan pengamanan Polri Irjen Ferdy Sambo.

Kepolisian pun kini telah menetapkan lima tersangkadalam kasus pembunuhan berencana terhadap Brigadir J.

Baca Juga: Bukan Ferdy Sambo? Ternyata Sosok Petinggi Polisi Ini yang Merusak HP dan CCTV di TKP Kematian Brigadir J, Langsung Dipecat!

Sementara itu, keempat tersangka yakni Ferdy Sambo, Bharada E, Bripka RR, dan Kuat Maruf telah ditahan.

Sebelumnya diduga kuat Ferdy Sambo yang memerintahkan Bharada E untuk menembak Brigadir J.

Sedangkan tiga tersangka lain yakni Kuat Maruf, Bripka Ricky Rizal, dan Putri Candrawathi yang merupakan istri Ferdy Sambo disebut ikut dalam skenario pembunuhan terhadap Brigadir J.

(*)

Baca Juga: Bukan Cuma Brigadir J, Kuat Maruf Juga Sempat Masuk Kamar Putri Candrawathi Sebelum Ajudan Ferdy Sambo Dieksekusi

Tag

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho