Bukan Cuma Kamaruddin Simanjuntak, Sepak Terjang Deolipa Yumara yang Tak Biasa Ini Disebut Jadi Sebab Ia Dipecat Bharada E

Jumat, 12 Agustus 2022 | 16:46

GRIDVIDEO.ID - Sejak awal kasus kematian Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J, keluarga sudah didampingi oleh tim pengacara dari Victory Law Firm.

Sosok yang cukup membuat publik heboh dalam kasus kematian Brigadir J selama ini tak lain adalah pimpinan dari Victory Law Firm, Kamaruddin Simanjuntak.

Selain Kamaruddin Simanjuntak, sosok lain yang juga ikut jadi sorotan tak lain adalah Johnson Panjaitan, Nelson Simanjuntak, dan Martin Lukas.

Empat pengacara tersebut kini diketahui tengah membela keluarga Brigadir J dalam dugaan pembunuhan berencana.

Baca Juga: Brigadir J sampai di Rumah Sakit dengan Baju Putih Berlumuran Darah, Pakaiannya Masih Sama saat Terekam CCTV di Rumah Ferdy Sambo

Sejak awal kemunculannya di muka publik, setiapketerangan Kamaruddin langsung membuat geger khalayak.

Selain menjelaskan dengan gamblang dugaan atas kematian Brigadir J, Kamaruddin juga tak segan membuka foto-foto kondisi jenazah ajudan Irjen Ferdy Sambo tersebut.

Ternyata sepak terjang sosok Kamaruddin memang tak bisa dianggap enteng lantaranbukan pengacara baru.

Melansir dari Kompas.com, ia pernah mendampingi kliennya untuk kasus kasus Hambalang dan Wisma Atlet hingga korupsi Kartu Tanda Penduduk (KTP) Elektronik atau e-KTP.

Baca Juga: Satu-satunya Tersangka yang Bukan Dari Anggota Polisi, Inilah Sosok ART Ferdy Sambo! Ternyata Punya Peran Penting di Kematian Brigadir J!

Selain itu diketahui bahwa Kamaruddin juga pernah mendampingi Veronica Tan untuk kasus perceraian dengan mantan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Kamaruddin juga pernah mendampingi Muhammad Kace dalam perkara penistaan agama sebelum kini akhirnya mendampingi keluarga Brigadir J atas kasus dugaan pembunuhan.

Namun siapa sangka, ternyata sosok Kamaruddin tak serta merta langsung melejit menjadi pengacara kondang.

Bahkan diketahui masa laluKamaruddin disebut cukup kelam lantaran ia pernah jadi gelandangan saat datang ke Jakarta.

Baca Juga: UPDATE Hasil Autopsi Tak Ditemukan Sperma pada Kelamin Brigadir J, Tuduhan Pelecehan Seksual Terbantahkan, Ferdy Sambo Bohong Soal Motif Pembunuhan?

Tetapi karena kemampuan komunikasi yang ia miliki membuat ia terdorong untuk melanjutkan pendidikannya di Universitas Kristen Indonesia pada tahun 2000.

Sepak Terjang Deolipa Yumara

Selain Kamaruddin, sosok yang kini ikut jadi sorotan tak lain adalah Deolipa Yumara.

Dikenal sebagai pengacara yang berani blak-blakan, siapa sangka Deolipa ternyata memulai karirnya sebagai pengacara sejak tahun 1998.

Pada masa itu, dia belum menerima kartu anggota pengacara dan surat pengesahan menjadi pengacara.

Baca Juga: Satgassus Polri Pimpinan Ferdy Sambo Dibubarkan, Kapolri Pertimbangkan Soal Efektivitas

Namun baru padatahun 2000, Deolipa resmi menjadi pengacara saat dirinya memperoleh pengesahan dari Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI Jakarta.

Sedangkan untuk soal sepak terjang, Deolipa Yumara diketahui pernah tergabung dalam DPN Pusat Peradi bagian pengurus Hak Asasi Manusia (HAM).

Hingga kemudian di tahun 2019 Deolipa akhirnya terpilih menjadi ketua umum API (Asosiasi Pengacara Indonesia) pada Musyawarah Nasional ke-2.

Deolipa Yumara diketahui menjadi pengacara Angel Lelga saat mantan istri pedangdut Rhoma Irama itu terlibat kasus penipuan bisnis kripto oleh seorang istri anggota kepolisian.

(*)

Baca Juga: Pengacara Brigadir J Ungkap Motif Pembunuhan, Diduga Ada Unsur ‘Wanita’ sampai Bisnis Haram Ferdy Sambo

Tag

Editor : Andreas Chris Febrianto Nugroho