Pemakaman Glenn Fredly Banjir Air Mata dan Bunga, Bukti sang Musisi Sangat Dikenang

Jumat, 10 April 2020 | 11:04

Grid Video – Musisi kenamaan Glenn Fredly meninggal dunia pada Rabu (8/4/2020).

Diketahui bahwa Glenn Fredly meninggal karena penyakit meningitis yang dideritanya.

Kabar meninggalnya Glenn Fredly tentu sangat mengejutkan banyak pihak.

Baca Juga: Igor Saykoji Berduka dengan Kepergian Glenn Fredly, Dia Orang Baik!

Hingga di hari Rabu malam lalu, banyak sahabat-sahabat yang mengunjungi rumah sakit tempatnya sempat dirawat.

Terlihat Panji Pragiwaksono, Igor Saykoji dan juga Nanda Persada datang ke rumah sakit.

Ketika hari pemakamannya pun, terlihat sahabat dan saudara-saudaranya tak kuasa menahan tangis.

Baca Juga: Jenazah Glenn Fredly Dibawa ke Rumah Duka dengan Ambulans Bertuliskan “Heaven”

Kendati begitu, pihak keluarga mengimbau untuk tak perlu datang melayat, mengingat negara kita sedang dilanda pandemic Covid-19.

Akan tetapi banyak karangan bunga yang dikirimkan oleh para rekan-rekan Glenn Fredly.

Gading Marten, Sri Mulyani juga Wishnutama terlihat mengirimkan karangan bunga sebagai tanda belasungkawa.

(*)

Tag

Editor : Pradipta Rismarini

Sumber YouTube