Grid Video – Jagad hiburan diramaikan dengan pemberitaan dari ibu Bams eks Samson yang mengaku diusir dari rumah tanpa memiliki satu aset pun.
Desiree Tarigan kemudian menunjuk Hotman Paris untuk meminta nasihat hukum atas hal tersebut.
Tidak tinggal diam, pihak suaminya, Hotma Sitompul angkat bicara melalui kuasa hukumnya, Dion Pongkor.
Baca Juga: Ungkapan Haru Indah Sari Bisa Kirim Makanan ke Saipul Jamil di Tahanan
Dari penuturannya, pihak Hotma Sitompul menyayangkan kabar yang ramai diperbincangkan.
Kuasa hukum Hotma juga mengatakan belum ada gugatan cerai.
“Belum ada gugatan,” ujar Dion Pongkor.
Baca Juga: Ditahan karena Kasus Dugaan Korupsi, Mark Sungkar Terinfeksi Covid-19
“Belum ada perceraian, belum ada pembicaraan ke arah cerai udah ribut harta gana-gini itu yang kita sayangkan,” lanjutnya.
Dion Pongkor juga sedikit menerangkan soal status harta suami istri.
“Terus satu lagi nih, mengenai harta, kalau orang ngerti hukum mau atas nama suami mau atas nama istri, haknya sama,” tukasnya.
(*)