Grid Video – Berbagai dampak dari penyebaran virus corona sudah mulai terasa.
Pemerintah pun menyiapkan beberapa strategi untuk membantu masyarakat melewati masa ini.
Salah satunya adalah memberikan keringanan tagihan listrik dari PLN.
Baca Juga: Makan Bawang Putih dan Mandi Air Hangat Ampuh Cegah Corona?
Mulai 1 April 2020, PLN menyiapkan keringanan tagihan listrik.
Untuk pengguna 450 VA akan mendapatkan pembebasan biaya sedangkan untuk pengguna 900 VA akan mendapat keringanan sebesar 50 perseb.
Hal ini berlaku untuk pengguna token ataupun prabayar.
Bagaimana caranya?
1. Buka www.pln.co.id, masuk ke menu pelanggan dan pilih stimulus Covid-19
2. Masukkan ID pelanggan atau nomor meter
Baca Juga: Jane Shalimar Kena Dampak Panic Buying sampai Melongo Kehabisan Ayam di Supermarket
3. Akan muncul nomor token gratis yang bisa dimasukkan ke meteran sesuai ID pelanggan
Selamat mencoba!
(*)